Cara Koneksi VPN Gratis Unlimited Dengan VPNGate di Mac OSX
VPN adalah Virtual Private Network yang intinya adalah membuat jalur khusus (tunnel) dari koneksi internet yang kita gunakan, disimulasikan seakan-akan berada di suatu lokasi atau negara tertentu. Beberapa kegunaan VPN umumnya adalah menghindari blocking internet yang berlaku disuatu negara. Kegunaan lain adalah untuk menyamarkan trace atau jejak IP Address kita saat mengakses layanan internet. Saya tidak akan jelaskan teknologi atau teknis VPN, silahkan baca disini.
VPN Untuk Akses Situs Terblokir
Saya pribadi membutuhkan VPN masih sebatas untuk akses forum reddit yang diblokir pemerintah. Forum reddit yang saya akses adalah reddit.com/r/oculus dan reddit.com/googlecardboard. Dua situs itu sumber saya untuk mempelajari Virtual Reality dan sumber resource untuk mengembangkan situs saya lainnya cardboard-id.com. Sebenarnya jika memiliki situs berbahasa Inggriss, bisa juga reddit digunakan sebagai high-quality backlink untuk memperkuat SEO. Tapi pastikan masuk ke subreddit yang sesuai ya, karena kalau nggak bisa dianggap spam.
VPN Untuk Hilangkan Jejak
Bagi publisher atau internet marketing, kegunaan VPN adalah yang kedua yang disebutkan di atas. Saya sendiri belum mempraktekkan. Beberapa master menggunakan VPN dan VPS (Virtual Private Server) untuk menutupi jejak asal negara, misal dari Indonesia, agar seolah-olah aktivitas internet terdeteksi berada di Amerika Serikat. Mengapa ? Hal ini untuk mendapatkan nilai CPC (Cost Per Click) iklan Google Adsense yang sangat tinggi di AS. Dengan VPN, Google akan mengenali proses pendaftaran, lokasi website, darimana kita mengkases email dsb berasal dari AS, meski secara fisik kita berada di Indonesia. Karena meski situs kita berbahasa Inggriss dan target US market, kalau ketahuan berasal dari non-US, CPC tidak akan sedahsyat jika kita terdeteksi seabai US. Kabarnya sih gitu… belum nyoba hehe.
VPN Gratis Dengan VPNGate
Awalnya saya memakai VPN yang mudah diakses dan diinstall, yaitu Tunnel Bear, gratis tapi dibatasi 500MB / bulan, bisa mendapat tambahan 1 GB jika kita mempromosikan mereka via twitter atau facebook. Sebenarnya banyak opsi Open VPN yang gratis, tapi kebetulan saya menemukan VPNGate ini yang menurut saya cukup mudah settingnya di Mac OSX. Selain free, unlimited dari Jepang, VPNGate ini adalah layanan online hasil penelitian akademik di Sekolah Pascasarjana Universitas Tsukuba, Jepang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperluas pengetahuan “Global Distributed VPN Relay Umum Server”. Karena berasal dari akademis, maka aspek legalitasnya terjamin.
Cara Koneksi VPNGate Dengan Windows
Saya tidak akan bahas disini, silahkan ikuti petunjuknya di link ini. Butuh instalasi software VPN Client.
Cara Koneksi VPNGate Dengan Mac OSX
Untuk Max OSX tidak perlu instalasi software client, karena interface VPN sudah built-in. Untuk detail setting silahkan ke link ini. Secara umum langkahnya adalah sebagai berikut :
- Open Network Preference
- Klik + untuk menambah setting
- Pilih interface VPN
- Klik Create
- Isi Server Address dengan IP 1.64.239.236. Untuk list alamat gateway dan IP Address-nya bisa dilihat di halaman depan VPNGate. Jika nanti saat koneksi tidak bisa koneksi di salah satu IP, coba IP lainnya.
- Isi Account Name dengan vpn
- Klik Authentication Setting
- Isi Password dengan ‘vpn’
- Isi Shared Secret dengan ‘vpn’
- Klik OK
- Klik Advanced
- Centang opsi ‘Send all traffic over VPN connection’
- Klik OK
- Klik Apply
- Jalankan koneksi dengan Klik Connect. Sekali lagi, jika satu server IP Address tidak bisa konek, coba IP Address yang lain.
Nah gampang bukan ? Perlu diperhatikan bahwa VPN Server yang terkoneksi VPNGate yang dijalankan oleh relawan di seluruh dunia akan mengirimkan aktivitas log ke server pusat. Jika terjadi aktivitas illegal, maka tetap akan bisa dilacak. So bijak-bijaklah saat menggunakannya.
Apakah dengan menggunakan ini internet akan gratis?
Udah saya coba gan.. Tapi pulsa tetep terpotong..
kalo gunain vpn gratis itu disesuaikan dengan kuota gan… tetap aja sih kuota terpotong…
pake apa kartunya ini??
Baru-baru ini firefox juga launching VPN masih beta, dengan dukungan sumber daya Cloudflare.
FPN ini bisa jadi alternatif lain dari vpngate. 🙂