5 Panduan Aman Berbelanja Online di Internet
Internet memang memberi kemudahan tidak terkecuali kemudahan untuk berbelanja. Sayangnya kemudahan yang ada terebut tidak luput dari adanya ulah beberapa orang yang tidak bertanggung jawab dan melakukan penipuan. Bagaimana cara agar terhindar dari aksi penipuan jual beli online yang kini tengah marak terjadi? Berikut 5 panduan aman berbelanja online diinternet khusus untuk Anda:
1. Riset Online Shop
Pastikan Anda berbelanja di situs atau online shop yang sudah terpercaya. Jika Anda ingin berbelanja di online shop cek terlebih dahulu bahwa online shop tersebut memiliki situs sendiri dan bukan situ gratisan. Hal ini secara tidak langsung bisa menjadi tolok ukur dari keseriusan online shop tersebut melakukan bisnis online-nya. Jika Anda ingin berbelanja lewat facebook pastikan Anda sudah kenal dengan pihak penjual. Lakukan riset dan cek track record penjualannya.
2. Tawaran Harga yang Pantas
Panduan aman berbelanja online di internet yang kedua jangan mudah tergoda tawaran harga murah. Harga yang murah tentu menjadi tawaran yang cukup menggiurkan. Tetapi, jangan mudah tertarik begitu saja. Online shop yang menawarkan harga yang murah dan harga yang tidak masuk akal tentu patut dicurigai. Oleh karena itu, lakukan perbandingan harga dengan online shop yang lain. Pilih online shop yang terpercaya dengan tawaran harga yang memang pantas untuk produk yang berkualitas.
3. Kredibilitas Online Shop
Kredibilitas online shop bisa Anda lihat dari banyaknya konsumen yang sudah menggunakan jasanya. Anda bisa melihat review yang ada atau mengecek alamat online shop tersebut di google dan cek testimoni yang ada. Testimonial merupakan saksi dari pembeli yang pernah membeli di online shop tersebut. Online shop yang baik biasanya menampilkan alamat lengkap dan nomor telepon yang bisa dihubungi kapan saja. Salah satu contoh toko online terpecaya misalnya adalah di lamido.co.id.
4. Sistem Pembayaran
Waspadalah dalam setiap transaksi jual beli online. Jika memungkinkan pilih sistem pembayaran secara langsung (COD), atau transfer bila memang jarak pembeli dan penjual tidak dalam satu kota. Pastikan rekening yang diberikan adalah rekening resmi atas nama perusahaan atau rekening bersama. Pastikan pula bahwa barang akan segera dikirim setelah uang ditransfer. Biasanya toko/penjual online akan memberikan nomor resi dari pengiriman barang, sehingga kita bisa menelusur progress delivery.
5. Gunakan PC Sendiri
Panduan aman berbelanja online diinternet yang kelima adalah jangan memberi informasi finansial misal akun paypal, bank acc info atau lainnya. Hal ini karena bertransaksi melalui PC terlebih jika melalui PC warnet cukup berisiko karena adanya program yang bisa mendeteksi ketikan pada keyboard. Data Anda pun bisa tersimpan secara otomatis dan cuku berisiko pastinya. Oleh karena itu, jika Anda ingin bertransksi online lebih aman gunakan PC Anda sendiri. Jika Anda hanya meminjam PC teman atau orang lain, jangan lupa untuk log outakun Anda dan mengapus cookies dan chace browser setelah Anda selesai.
Demikian sedikit tips mengenai cara berbelanja yang aman di intenet. Tidak perlu takut, tapi tetap harus berhati-hati karena tidak sedikit yang melakukan penipuan di internet. Butuh barang apapun ada di internet, biasanya toko online besar memiliki pengkategorian untuk memudahkan dalam belanja, misal di Lamido Marketplace ada bagian khusus elektronik, fashion, rumah tangga dan lain-lain. Selamat berbelanja dan semoga artikel ini bermanfaat.